Pelaksanaan pembelajaran tahun pelajaran 2018/2019 telah berakhir dengan dilaksanakannya pembagian rapor kenaikan kelas untuk peserta didik kelas VII dan VIII. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Sabtu, 29 Juni 2019 di lapangan SMPN 3 Gunung Timang dengan suasana khidmat. Tidak hanya para guru dan siswa yang hadir di kegiatan tersebut, tetapi juga mengundang seluruh orang tua/wali peserta didik kelas VII dan VIII. Dalam kesempatan ini, Pak Loneng, S.Pd. selaku kepala sekolah memberikan piagam penghargaan untuk peserta didik berprestasi dan menyampaikan pesannya kepada peserta didik untuk terus meningkatkan hasil belajarnya di semester depan tentunya dengan jenjang yang lebih tinggi yang memiliki tingkat kesulitan yang berbeda. “Untuk peserta didik kelas VII dan VIII yang di semester depan menjadi kelas VIII dan IX diharapkan tidak pernah berhenti belajar dan berpuas diri dari hasil belajar yang didapat di semester ini. Khususnya untuk kelas IX, banyak tantangan baru yang harus dipersiapkan dari sekarang untuk menghadapi USBN dan UNBK. Harapannya ketika nanti memperoleh ijazah kelulusan dari sini, kalian bisa berbangga dengan nilai yang didapatkan”, ujar beliau. SMPN 3 Gunung Timang sendiri masih terus berbenah, berkembang, dan berusaha meningkatkan kualitas lulusan agar memiliki imtaq dan iptek yang baik untuk menyongsong masa depan yang gemilang.
Foto : M. Amin Murtadho














